Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Google Nexus 7, hasil kerjasama Asus dan Google, tidak menyertakan slot MicroSD card dan Front Camera.
Sebenarnya terdapat beberapa alasan yang diberikan oleh pihak Asus, dan diantaranya adalah, bahwa Asus yakin fungsi utama produknya tersebut lebih kepada untuk mengakses Internet, dan memanfaatkan layanan berbasis cloud dalam menikmati media digital, jadi tidak memerlukan sarana penyimpanan seperti MicroSD.
Sebenarnya terdapat beberapa alasan yang diberikan oleh pihak Asus, dan diantaranya adalah, bahwa Asus yakin fungsi utama produknya tersebut lebih kepada untuk mengakses Internet, dan memanfaatkan layanan berbasis cloud dalam menikmati media digital, jadi tidak memerlukan sarana penyimpanan seperti MicroSD.
Sedangkan soal Front Camera, Asus menyatakan bahwa kesemuanya itu berkaitan dengan masalah harga. Dimana apabila Asus tetap memasang perangkat ini di produk terbarunya, maka level harga akan naik, sedangkan di satu sisi, untuk saat ini masih sedikit pengguna yang memanfaatkan fitur tersebut. Jadi Asus lebih memilih untuk meningkatkan kualitas Rear Cameranya daripada memasang Front Camera dengan mengorbankan kualitas dari Rear Camera.
Sedangkan untuk tampilan Nexus 7 yang tidak bisa berputar otomatis layaknya Tab pada umumnya (Auto Rotation), Asus menyerahkan semuanya kepada pihak Google, dimana dikatakan bahwa Google yakin bahwa tampilan Potrait (Berdiri) merupakan skenario terbaik saat ini bagi pengguna secara umum.
Dan kedua belah pihak ini yakin, bahwa Google Nexus 7 merupakan Android Tablet tersukses saat ini, dan di masa depan mereka bermaksud akan terus mengembangkan kerjasama dan mengembangkan produk yang lebih baik lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar