Kamis, 19 Juli 2012

Windows 8 dipastikan rilis pada 26 Oktober 2012

Setelah pekan lalu tersiar kabar bahwa Windows 8 akan rilis pada akhir Oktober, akhirnya Microsoft secara resmi mengumumkan bahwa produk ini akan diluncurkan pada tanggal 26 Oktober 2012.

Presdir Windows, Steven Sinofsky telah membuat pengumuman resmi pada pertemuan  penjualan tahunan Microsoft.

Penantian yang lama untuk OS ini akan terbayarkan saat nanti produk ini akan tersebar ke seluruh wilayah dalam bentuk Download Upgrade atau menunggu untuk membeli di Toko pada tanggal peluncuran.

Sebelumnya, di awal bulan ini Microsoft menyatakan bahwa tahap akhir produk ini akan dilakukan pada Agustus depan, yaitu untuk memastikan spesifikasi hardware bagi OS tersebut sebelum diluncurkan pada akhir Oktober.


Untuk Windows 8, Microsoft akan menawarkan hanya Tiga Versi, dua versi untuk Desktop PC (Windows 8 dan Windows 8 Pro) dan Windows 8 RT untuk ARM devices atau Tablet PC.

OS baru ini akan dilengkapi dengan dua tampilan, yaitu tampilan Desktop biasa, dan tampilan Metro-Style untuk layar sentuh.

Tampaknya peluncuran Windows 8 bakal sukses besar, mengingat gebrakan perusahaan raksasa ini di beberapa versi Windows pada tahun-tahun sebelumnya

Tidak ada komentar: